Efektifitas Pegagan (Centella asiatica) Sebagai Antioksidan

Main Article Content

Cindy Ayu Mareta

Abstract

Senyawa antioksidan sangat penting bagi tubuh, ketidakseimbangan kadar radikal bebas dan antioksidan didalam tubuh akan menyebabkan stress oksidatif yang akan menyebabkan penyakit karena radikal bebas akan merusak molekul disekitarnya (lipid, protein, dan asam nukleat) sehingga menyebabkan rusaknya jaringan dan sel. Pada zaman sekarang ini banyak penelitian yang menaruh minat pada penggunaan antioksidan alami pada makanan, minuman, kosmetik dan terapi yang bersumber dari tanaman, Pegagan (Centella asiatica) merupakan salah satu tanaman yang sering digunakan sebagai sumber antioksidan karena mengandung senyawa-senyawa aktif seperti terpenoid, flavonoid, polyphenol, tanin, caroten dan vitamin C yang memiliki aktifitas antioksidan.   

Article Details

How to Cite
Mareta, C. A. (2020). Efektifitas Pegagan (Centella asiatica) Sebagai Antioksidan. Jurnal Medika Hutama, 2(01 Oktober), 390-394. Retrieved from https://jurnalmedikahutama.com/index.php/JMH/article/view/99
Section
Articles